PEMALANG, smpantura – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Pemalang berikan bantuan berupa logistik makanan atau bahan mentah makanan. Penyaluran bantuan dibagi menjadi beberapa lokasi antara lain masyarakat di Desa Pesantrean Kecamatan Ulujami, Desa Kebojongan Kecamatan Comal, Desa Penakir Kecamatan Pulosari dan Desa Sima Kecamatan Moga.
“Bantuan tersebut di berikan sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap masyarakat yang tengah mengalami musibah,” ujar Ketua DPC Gerindra Pemalang, Rama,
Ia mengatakan, pihaknya bersama jajaran pengurus turun langsung ke lokasi terdampak untuk menyerahkan bantuan berupa kebutuhan pokok. Seperti beras, mie instan, air mineral, minyak goreng, susu serta sejumlah perlengkapan lainnya yang di butuhkan para korban. Bantuan di serahkan kepada warga dan sebagian di distribusikan melalui posko bencana setempat.
Sekretaris DPC Gerindra Pemalang, Wardoyo mengatakan, bahwa kehadiran partainya di tengah masyarakat merupakan wujud komitmen Gerindra untuk selalu dekat dan peduli terhadap kondisi rakyat. Khususnya saat terjadi bencana alam. Pihaknya turut prihatin atas musibah banjir bandang yang menimpa saudara-saudara di Pulosari.
“Bantuan ini mungkin tidak seberapa. Namun kami berharap dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa Gerindra Pemalang akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan memantau perkembangan kondisi di lapangan. Apabila masih di butuhkan, pihaknya siap kembali menyalurkan bantuan lanjutan.
Sementara itu, warga terdampak banjir bandang menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang di berikan. Mereka berharap dukungan dari berbagai pihak terus mengalir hingga kondisi benar-benar pulih dan aktivitas masyarakat dapat kembali normal.


