TEGAL, smpantura – Pergantian Tahun Baru 2026 di Kota Tegal tak hanya diwarnai hiburan.
Dari kawasan Jalan Pancasila, donasi kemanusiaan senilai Rp 1 miliar berhasil dihimpun untuk membantu korban bencana alam di Aceh dan Sumatera Barat.
Donasi tersebut terkumpul dalam kegiatan Amazing Tegal Malam Peduli Negeri yang digelar Rabu malam, 31 Desember 2025.
Aksi sosial ini diinisiasi Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono bersama Korpri, Baznas, PMI, Pramuka dan BPBD Kota Tegal.
Masyarakat yang memadati pusat kota tampak antusias ikut berdonasi.
Petugas BPBD berkeliling membawa kotak donasi, memberi kesempatan warga menyisihkan rezeki di tengah suasana malam tahun baru.
“Alhamdulillah, di awal tahun ini terkumpul donasi sekitar Rp 1 miliar untuk saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Aceh dan Sumatera Barat,” kata Dedy Yon, Kamis, 1 Januari 2026.
Dedy Yon menyampaikan apresiasi kepada warga Kota Tegal atas kepedulian dan solidaritas yang ditunjukkan.
Menurut Dedy Yon, malam pergantian tahun menjadi momentum tepat untuk memperkuat nilai kemanusiaan.
Selain penggalangan dana, acara juga diisi dengan doa bersama lintas iman yang dipimpin enam pemuka agama.
Doa dipanjatkan untuk keselamatan, keberkahan dan kesejahteraan masyarakat Kota Tegal.
“Ini wujud kebersamaan dan toleransi warga Tegal. Kita awali tahun baru dengan doa dan kepedulian sosial,” ujar Dedy Yon. (**)


