Brebes  

Diduga Sopir Mengantuk, Kecelakaan Truk Kontainer di Pantura Brebes Terekam CCTV

BREBES, smpantura – Kecelakaan tunggal truk kontainer yang terguling di Jalur Pantura Bangsri, Kecamatan Bulakamba, Brebes, di duga akibat sopir mengantuk. Hal ini terlihat dari kamare CCTV milik warga yang berhasil merekam detik-detik kecelakaan ini.

Dalam rekaman CCTV ini, insiden kecelakaan yang menyebabkan Jalur Pantura Brebes tersendat, terjadi Sabtu (10/1/2026), sekitar 02.23 WIB. Dari video rekaman ini, di ketahui truk melaju dari arah timur. Saat melintas lokasi kejadian, tiba-tiba oleng. Kendaraan menerjang median jalan. Kemudian, truk terguling hingga boks kontainer yang di bawa terlepas. Bodi kendaraan ini melintang di jalur Pantura. Bahkan, hingga menutup penuh lajur sisi utara.

Beruntung, truk kontainer tidak menabrak rumah warga yang berada tak jauh dari lokasi kejadian. Akibat insiden ini, kemacetan panjang tak terhindarkan. Antrean kendaraan dari arah Tegal maupun Cirebon mengular hingga beberapa kilometer. Jalur Pantura yang biasanya menjadi urat nadi transportasi nasional berubah menjadi lautan kendaraan terhenti.

BACA JUGA :  Satu Anggota PPK Wanasari Terancam di PAW

Seperti di beritakan sebelumnya, Arus lalu lintas di Jalur Pantura Brebes, Sabtu pagi (10/1/2026), mengalami ketersendatan. Ini menyusul adanya kecelakaan di ruas Desa Bangsri, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes. Sebuah truk kontainer mengalami kecelakaan tunggal hingga terguling. Bahkan, bodi kendaraan ini melintang hingga menutup jalan.

Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan ini. Namun dari pantauan di lapangan, akibat kecelakaan ini Jalur Pantura mengalami kemacetan parah. Antrean kendaraan baik dari arah Tegal maupun Cirebon mengular.

“Antreannya panjang. Saya curiga jalan yang biasanya lancar kok ini macet. Setelah sampai lokasi kejadian, ternyata ada kontainer terguling. Bodinya menutup jalur pantura,” tutur, Oni (52), salah seorang pengendara motor.