Slawi  

Bupati Tegal Tegaskan Peran Strategis Desa dalam Pembangunan 

BOYOLALI, smpantura – Peringatan Hari Desa Nasional menjadi momentum penting untuk menegaskan kembali posisi strategis desa dalam pembangunan. Dari desa tumbuh kemandirian ekonomi, ketahanan sosial, serta pelestarian nilai-nilai budaya yang menjadi kekuatan bangsa.

Demikian di sampaikan Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman saat menghadiri Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026. Yang di selenggarakan oleh Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal bersama Kementerian Dalam Negeri, di Lapangan Desa Butuh, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Kamis (15/1/2026).

“Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menegaskan kembali peran strategis desa sebagai fondasi utama pembangunan nasional. Dari desa tumbuh kemandirian ekonomi, ketahanan sosial, serta pelestarian nilai-nilai budaya. Melalui peringatan ini, di harapkan semakin menguatkan komitmen bersama dalam membangun desa yang maju, berdaya saing, dan sejahtera. Guna mewujudkan Indonesia yang berkeadilan dan berkelanjutan,” tutur Bupati Tegal.

BACA JUGA :  Sungai Kumisik dan Sungai Pemali Meluap, Ribuan Warga Margasari Kebanjiran

Lebih lanjut, Bupati Ischak menegaskan bahwa berbagai program strategis nasional yang berorientasi pada desa. Seperti penguatan ketahanan pangan, pengembangan UMKM desa. Serta pengelolaan dana desa, perlu terus di sinergikan dengan kebijakan daerah agar manfaat pembangunan benar-benar di rasakan masyarakat hingga tingkat desa.

Hadir

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Jateng Ahmad Luthfi, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Yandri Susanto dan unsur Forkopimda Jateng. Serta sejumlah menteri dan wakil menteri. Selain itu, puluhan ribu peserta dari seluruh wilayah Indonesia. Termasuk para kepala daerah, kepala desa, dan perangkat desa.