Batang  

Asah Kreativitas, Warga Binaan Lapas Batang Ikuti Latihan Musik  

BATANG, smpantura – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Batang terus berkomitmen dalam menghadirkan berbagai program pembinaan bagi warga binaan, termasuk dalam bidang seni musik. Warga binaan menunjukan semangat mereka dalam mengasah kreativitas melalui latihan musik rutin yang digelar di ruang unsur Lapas Batang, baru-baru ini.

Kepala Lapas Kelas IIB Batang Nurhamdan mengatakan, kegiatan ini di pimpin dan di dampingi langsung oleh Sub Seksi Registrasi dan Bimbingan Kemasyarakatan (Kasubsi Regbimkemas), Satria Agung Prabowo.

”Latihan kali ini terasa berbeda dan lebih berwarna, karena di ikuti oleh para Peserta Magang Batch 2. Khususnya dari formasi Pembina Kemandirian, yang turut berkolaborasi bersama warga binaan,” ujarnya.

BACA JUGA :  ASN Kemenag Batang Antusias Ikuti Kembang Kurma

​Momen menarik dalam latihan tersebut adalah saat warga binaan, dengan iringan instrumen gitar, bass, dan akustik, menyanyikan lagu berjudul ” Tekad Lapas Batang (Menuju WBBM)”. Lagu ini di bawakan dengan penuh penghayatan sebagai bentuk dukungan moral terhadap upaya Lapas Batang dalam meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Para warga binaan juga tampak sangat antusias mengikuti setiap sesi latihan.

”Melalui program pembinaan ini, Lapas Batang berkomitmen untuk terus mencetak warga binaan yang tidak hanya memiliki keahlian teknis, tetapi juga memiliki mentalitas yang positif dan siap kembali berkontribusi di tengah masyarakat,” ucapnya. (**)