Satu Korban Longsor Bongas Pemalang Berhasil Ditemukan

PEMALANG, smpantura – Tim SAR gabungan berhasil menemukan satu korban tanah longsor di Desa Bongas, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Korban bernama Aksinudin (40) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Senin pagi, 26 Januari 2026.

Informasi tersebut dibenarkan oleh Staf Operasi Kantor SAR Semarang, Handhika. Setelah berhasil dievakuasi, jenazah korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk proses pemakaman.

“Benar, korban ditemukan pagi ini. Jenazah sudah diserahkan kepada keluarga dan langsung dimakamkan,” ujar Handhika saat dikonfirmasi puskapik.com melalui sambungan telepon.

Sementara itu, upaya pencarian masih terus dilakukan terhadap satu korban lainnya, yakni Hamim (60), yang merupakan ayah dari Aksinudin. Hamim diketahui tertimbun pada longsoran pertama dan hingga kini belum ditemukan.

BACA JUGA :  Puncak Hari Anak ke 40, Bupati Tekankan Hak anak.

Sebelumnya diberitakan, bencana tanah longsor terjadi di Dukuh Siranti, Desa Bongas, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu pagi, 25 Januari 2026, sekitar pukul 06.00 WIB. Dua orang dilaporkan tertimbun material longsor saat berada di area persawahan.

Kedua korban diketahui sedang menyemai padi di sawah milik keluarga ketika longsor terjadi. Proses pencarian melibatkan Tim SAR gabungan dari Basarnas, TNI, Polri, BPBD, PMI, pemerintah desa dan kecamatan, serta dibantu masyarakat setempat. (**)