Slawi  

Camat Bojong Tinjau Jalan Amblas di Desa Gunungjati, Akses Transportasi Terganggu

SLAWI, smpantura – Camat Bojong Mochamad Dhomiri meninjau langsung lokasi jalan amblas di Desa Gunungjati, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal, Rabu (21/1/2026).

Jalan ini amblas akibat hujan deras pada 19-21 Januari 2026, menyebabkan retakan besar dan penurunan permukaan jalan hingga 1 meter dengan panjang sekitar 20 meter.

Jalan amblas ini memutus akses utama warga di wilayah Kecamatan Bojong, tepatnya ruas jalan Penghubung Desa Gunungjati, Desa Danasari, Desa Cikura yang menghubungkan Kecamatan Jatinegara.

Dalam tinjauan ini, Dhomiri memastikan tingkat kerusakan dan merencanakan penanganan darurat yang nantinya menjadi dasar laporan kepada Bupati Tegal.

“Kemarin baru kami cek kondisi jalan ini, ternyata tadi saya menerima laporan warga dan langsung mengecek kondisi di lapangan. Saat ini, jalan hanya bisa di lalui kendaraan roda dua dengan sangat hati-hati,” ujar Camat Bojong , Rabu ,21 Januari 2026.

BACA JUGA :  Umi Azizah Terima Penghargaan dari BKKBN

Dalam tinjauannya, Dhomiri menyampaikan beberapa poin penting terkait langkah yang di ambil. Di antaranya, melarang kendaraan roda empat atau lebih melintasi jalur tersebut. Sementara, pengendara roda dua di imbau tetap berhati- hati.

Langkah selanjutnya melakukan pemasangan rambu di Desa Batunyana agar kendaraan roda empat atau lebih tidak melintasi jalur tersebut, dan sebaliknya dari Desa Danasari menuju Gunungjati.

Dhomiri juga mengimbau masyarakat untuk menggunakan jalur alternatif sementara bagi kendaraan roda empat guna menghindari kerusakan yang lebih parah.

Ia meminta warga tetap waspada terhadap potensi longsor susulan. Mengingat prakiraan cuaca menunjukkan curah hujan masih akan tinggi dalam beberapa hari ke depan.