PEMALANG, smpantura – Bencana longsor akibat tanah bergerak yang terjadi pada tahun lalu di ruas jalan Desa Wisnu yang menghubungkan ke Desa Majakerta membuat akses jalan menjadi terhambat. Maka dari itu, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro di dampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Kadis PU) turun langsung mengecek progres pembangunan jalan baru tersebut.
Bupati Anom mengucapkan terima kasih kepada warga Desa Wisnu. Yang telah merelakan lahannya sepanjang 400 meter untuk di gunakan sebagai trase jalan baru. Tahun 2026 akan di kerjakan pengerjaan bisa menjadi alternatif utama di ruas Wisnu – Majakerta. Anggaran tahun ini bisa di selesaikan dan ini untuk mengawali pihaknya pastikan dahulu yudit-yudit pengairan dan saluran airnya bisa di tata dulu.
Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum (PU) Joko Tri Asmoro menjelaskan bahwa ada trase baru Wisnu – Majakerta panjangnya 1.050 meter. Dan yang sudah di kerjakan tanah milik warga di hibahkan sepanjang 400 meter serta pengerjaannya oleh Desa yang dananya dari BPKAD. PU akan kerjakan keseluruhannya tahun 2026 dan totalnya nanti di rigid beton sepanjang 1050 meter.
Terkait progres, PU sedang menyiapkan tender dan nanti setelah lebaran pada bulan April di kerjakan untuk pengerjaannya nanti rigid beton selebar 5 meter. (**)


